Kota Solok

Lanjutkan Cita-cita Sang Kakak, Syekh Anas Ali Djaber Berdakwah di Kota Solok

Solok, (Utamapost) – Dalam rangka meneruskan cita-cita kakak kandungnya, Ustadz Syekh Anas Ali Djaber yang merupakan adik kandung dari Almarhum Syekh Ali Jaber melakukan kunjungan dakwahnya ke kota Solok.

Kunjungan Ustadz Syekh Anas Ali Djaber disambut hangat oleh Wakil Wali Kota Solok Dr. H. Ramadhani Kirana Putra, SE, MM, pada Minggu (12/03/2023) bertempat di kediaman resmi Wakil Wali Kota Solok.

Pada kunjungan di Kota Solok ustadz kondang itu sedang keliling Indonesia meneruskan cita-cita dakwah kakak kandung dan berkesempatan memberikan ceramah di Masjid Nurul Huda, Masjid Al Manar Nan Balimo dan di Masjid Al Amien Tanah Garam. 

Adik kandung Almarhum Syekh Ali Jaber tersebut tak lupa berpesan agar meneruskan perjuangan membantu ummat. Teruskan perjuangan, banyak orang membutuhkan kehadiran antum semua.
Syekh Anas Jaber juga memberikan semangat, bahwa aktivitas kebaikan yang dilakukan juga merupakan bagian dari cara bersyukur kepada Allah. Segala sesuatu yang kita lakukan atas niat baik kepada Allah, insya Allah itu merupakan cara kita berterima kasih kepada-Nya.

Sementara itu Wawako Ramadhani mengungkapkan bahwa, “Kita mungkin belum mampu meniru ibadah para ustadz dan ulama yang luar biasa, ia beribadah dan bersyukur dengan cara menggalang kebaikan, membantu saudara-saudara yang membutuhkan”. Apa yang disampaikan syekh semakin menguatkan untuk istiqamah dan lurus dijalan ini.

Mendapat nasihat dari Syekh Anas, Wawako Ramadhani turut merasa bahagia dan bersyukur. “Dinasihati langsung oleh beliau seperti menemukan oase di tengah gurun. Sebagai anak muda, kami memang perlu banyak mendapatkan nasihat, dan istimewanya mendapatkan langsung dari ulama seperti Syekh Anas Jaber”. (Milfiana.CP)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top