Kota Solok

Ketua DPRD Hj. Nurnisma Hadiri Syukuran HUT Bhayangkara ke-77

Solok, (Utamapost) – Usai mengikuti upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-77 dihalaman Kantor Balaikota Solok, Ketua DPRD kota Solok Hj. Nurnisma, SH melanjutkan kegiatannya dengan menghadiri syukuran yang digelar Polres Solok Kota, pada Sabtu (01/07/2023) bertempat di Aula Mako Polres Solok Kota.

Dalam kegiatan syukuran tersebut selain dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Solok Hj. Nurnisma, SH, juga tampak hadir Wali Kota Solok H. Zul Elfian Umar, SH, M.Si, Bupati Solok yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan Kemasyarakatan dan SDM Mulyadi Marcos, Dandim 0309 Letkol Inf. Aji Satrio, SE, M.Si, Kapolres Solok Kota AKBP. Ahmad Fadilan, S.Si, M.Sc, M.Si, Forkopimda Kota Solok, SKPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Solok, LKAAM, KAN dan Bundo Kanduang Kota Solok.

“Atas nama Badan Legislatif, Pemerintah Daerah dan masyarakat kota Solok tak lupa mengucapkan selamat ulang tahun Bhayangkara ke-77, secara khusus Polres semakin presisi untuk kerja sama dengan Pemkot kita harapkan yang sudah bagus selama ini, semakin kita tingkatkan kolaborasi terlihat sudah sangat baik,” ungkap Nurnisma dalam sambutannya. 

Mudah-mudahan dengan bertambahnya usia bisa saling mendukung menciptakan suasana yang lebih kondusif khususnya menjelang Pemilu 2024 mendatang, sehingga tercipta Pemilu damai untuk maju Indonesia program kerja sama dengan Polri tentu akan kita kembangkan kerjasama itu nanti. Mari bersama-sama Kita bersinergi dan berkolaborasi membangun daerah bertekad menjadi kota yang berjuara semakin maju, penduduknya sejahtera, Semoga Polri semakin eksis, menjaga kota Solok,” harapnya.

Dalam kesempatan tersebut, acara dilanjutkan dengan penyerahan Reward kepada beberapa personil Kepolisian yang Berprestasi dalam menjalankan Tugas dan penyerahan Reward kepada Pemenang Lomba pada Perayaan Hari Bhayangkara ke-77. 

Puncak Perayaan Hari Bhayangkara ke-77 ditandai dengan pemotongan Tumpeng oleh Polres Solok Kota didampingi oleh Ketua DPRD Kota Solok, Wali Kota Solok, dilanjutkan dengan hiburan, dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Hj. Nurnisma tak lupa menyumbangkan suara emasnya dihadapan seluruh undangan. (Milfiana.CP)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top