TMMD

Gotong Royong Satgas TMMD Bersama Warga Bangun MCK Mulai Menunjukkan Hasil

Kodim OKU (UtamaPost) – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 Tahun 2023 yang diselenggarakan Kodim 0403/OKU, terus berusaha memajukan wilayah pedesaan dan membantu warga setempat.

Sasaran tambahan berupa pembuatan MCK (mandi, cuci, kakus) di tengah-tengah pemukiman Dusun III Desa Karang Endah terus dikerjakan dengan dibantu oleh masyarakat.

Kepala Dusun III Eman Subari, Desa Karang Endah berharap, warganya terus berdatangan dan turut serta membantu proses pengerjaan sasaran.

“Desa kita sudah dibantu TNI, masa kita hanya diam saja menyaksikan. Kurang pas rasanya kalau kita tidak terjun langsung juga ke sasaran dan membantu personel satgas yang tengah bekerja,” kata Eman Subari, Minggu (16/07/2023).

Eman mengungkapkan, progres pembuatan MCK saat ini sudah memasuki tahap pengecoran pondasi

“Sudah 18 persen pembangunan sasaran tambahan MCK ini berjalan. Harapannya sebelum TMMD ditutup nanti atau lebih awal lagi sasaran ini bisa selesai dan langsung bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tandasnya. (Pendim OKU)

-++++++++

Satgas TMMD Ke-117 Bangun Sumur Bor Untuk Mempermudah Warga Mendapatkan Air Bersih

Kodim OKU – Dalam rangka membantu masyarakat untuk mempermudah mendapatkan air bersih, personil Satgas TMMD ke 117 tahun 2023 Kodim 0403/OKU bersama masyarakat setempat membuat satu unit Sumur Bor di Dusun III Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten OKU

Dansatgas TMMD 0403/OKU Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine menjelaskan pembangunan sumur bor merupakan salah satu program dari TMMD Kodim 0403/OKU dalam membantu pengadaan air bersih bagi masyarakat yang kesulitan air bersih di Desa Karang Endah, Dusun III

“Untuk hasil yang maksimal kita juga menghadirkan tenaga ahli, harapan kita nanti dengan adanya sumur bor ini dapat membantu masyarakat atau meringankan beban masyarakat yang kesulitan air bersih,” jelasnya.

Berdasarkan data yang dihimpun di lapangan, pekerjaan pembuatan sumur bor hari ini, Minggu (16/07/2023) diperkirakan sudah mencapai 22 persen.(Jelita)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top