PADANG, (Utamapost) – Mastilizal Aye menggelar Reses I tahun 2023 di SDN 06 Kampung Lapai Kec. Nanggalo Kota Padang Rabu (18/01/2023).
Reses dihadiri oleh lurah, ketua LPM, serta wali murid hadir untuk menyampaikan aspirasi-aspirasinya kepada anggota DPRD kota Padang.
Mastilizal Aye menyampaikan bahwa reses bertujuan untuk meningkatkan perhatian besar terhadap sekolah-sekolah karena banyak kondisi sekolah yang harus mendapat perhatian.
“Kita lihat situasi dan kondisi sekolah sudah sangat memprihatinkan baik lingkungan maupun sarana dan prasarananya, kita berharap pemerintah kota Padang segera melakukan survei untuk kenyamanan mereka ketika berada di Sekolah”, Ujar Mastilizal Aye.
Harapannya pada reses ini pemerintah terutama Dinas Pendidikan dapat melihat juga kondisi sekolah-sekolah agar menciptakan rasa nyaman kepada siswanya ketika pergi sekolah tidak hanya memperhatikan infrastruktur jalan saja.
“Bahkan hari ini ada sekolah yang bocor dan ketika hari hujan sekolah itu basah, kan itu harus prioritas, makanya kedepan kita akan coba pagi-pagi melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah untuk menerima keluhan dan apa yang perlu diperbaiki di Sekolah itu”, Ungkap Mastilizal Aye.(SDC)