DPRD Provinsi Sumbar

Ketua DPRD Sumbar Safari Ramadan di Masjid Al-Ikhlas Batipuh Panjang

PADANG, (Utamapost)- Ketua DPRD Sumatera Barat, Muhidi, memulai rangkaian Safari Ramadan 1446 H dengan mengunjungi Masjid Al-Ikhlas di Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, pada Senin (3/3/2025).

Dalam kunjungannya, Muhidi mengajak masyarakat untuk menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an sejak dini kepada anak-anak guna membentuk generasi yang berakhlak dan memiliki masa depan cerah. Ia juga menekankan pentingnya menjaga ketentraman sosial sebagai faktor utama dalam kemajuan daerah.

Muhidi turut mensosialisasikan visi pembangunan lima tahun ke depan yang menitikberatkan pada peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, dan digitalisasi UMKM. Selain itu, penguatan infrastruktur dan promosi pariwisata halal menjadi prioritas dalam mendorong Sumbar sebagai pusat ekonomi wilayah barat Indonesia.

Sebagai Ketua Tim Safari Ramadan Pemprov Sumbar, Muhidi menyerahkan bantuan Rp 50 juta dan 10 Al-Qur’an untuk mendukung pembangunan masjid, terutama perbaikan fasilitas wudu.

Acara ini juga dihadiri sejumlah pejabat, termasuk Danlanud Sutan Sjahrir Kolonel Pnb Sani Salman, Plt Sekretaris DPRD Sumbar Maifrizon, Ketua Komisi Informasi Sumbar Musfi Yendra, serta perwakilan OPD Pemprov Sumbar.(Son)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top