Solok, (Utamapost) – Isak tangis dari ribuan ASN lingkup Pemerintah Kota Solok terjadi saat apel gabungan terakhir seluruh OPD dengan Wali Kota Solok, H. Zul Elfian Umar, SH, M. Si, pada Rabu (19/02/2025), bertempat di Halaman Balaikota Solok.
Air mata Walikota Solok beserta seluruh ASN yang hadir jatuh bercucuran ketika Wali Kota berjalan menyalami seluruh ASN yang telah bersama dengan Walikota Solok dua periode dari Tahun 2016 sampai Tahun 2025. Sebelumnya, H. Zul Elfian Umar juga menjabat Wakil Wali Kota Solok periode 2010 – 2015 dan telah mengabdi sebagai ASN di Kota Solok kurang lebih selama 25 Tahun dengan total kurang Lebih 39 Tahun kebersamaan di Kota Solok.
Wako mengatakan bahwa hari ini merupakan hari terakhir bersama bapak dan ibuk semuanya, karena besok akan dilantik walikota dan wakil walikota baru periode 2025 – 2030. “Kami mengucapkan terimakasih, hampir selama 25 Tahun menjadi ASN di Kota Solok, satu periode menjadi Wakil Walikota serta dua periode menjadi Walikota.
“Kita telah bersama bergandengan tangan memajukan kota ini, hasil yang kita raih merupakan buah dari sinergi dan kolaborasi kita semuanya. Terimakasih kepada sekda, unsur pimpinan dan seluruh ASN yang telah bekerja ikhlas dan bekerja cerdas selama ini,” ucapnya.
Adapun hal yang cukup menggembirakan bagi kita, mimpi-mimpi masyarakat kita satu persatu telah dapat terwujud. Kita dahulu satu-satunya daerah yang tidak memiliki Rumah sakit, Alhamdulillah sudah diresmikan Menteri Kesehatan. Mimpi kita memiliki stadion juga sudah terwujud meski belum sepenuhnya selesai namun sudah bisa difungsikan. Selanjutnya pembangunan Masjid, renovasi pasar, pembangunan 10 kantor lurah dan 1 Masjid. (Milfiana.CP)
