TMMD

Tarian Maumere Sambut Kedatangan Tim Wasev PJO TMMD di Lokasi TMMD ke 122 Kodim Pemalang

Pemalang – Kedatangan Tim Wasev Penanggung Jawab Operasi (PJO) TMMD di sambut dengan tarian Maumere di depan balai desa Tambi, kecamatan Watukumpul, kabupaten Pemalang.Kamis (17/10/2024).

Tari Maumere disuguhkan sebagai bentuk penghargaan atas kedatangan tamu terhormat, Tari ini melambangkan keceriaan dan kebersamaan.

Ketua Tim Wasev TMMD 122 Kodim 0711/Pemalang Brigjen TNI (MAR) Bambang Hadi Suseno S.E., M.M., tampak gembira menerima suguhan acara penyambutan yang digelar.

Brigjen TNI Bambang Hadi Suseno yang didampingi Danrem 071/Wijayakusuma selaku Penanggung jawab Keberhasilan Pelaksanaan (PKP) TMMD Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P., M.IP., Dandim 0711/Pemalang selaku Dansatgas TMMD Letkol Inf Muhammad Arif S.Hub., Int.,Letkol ADM Stasi Ichsanuddin Isma, S.E(Pabandya 3/Baksos Paban V/bhakti TNI Ster TNI), Letkol Inf Ahmad Alwi (Pabandya Ster Kodam IV Diponegoro), Heryanto S,Pd M,Si (Sekda Kab Pemalang), Forkopimda kabupaten Pemalang, Drs. Ahmadi Setyawan W. A.P,M.M (Kepala Dinpermasdes Kab. Pemalang), Aris Ismail (Wakil Ketua DPRD Kab Pemalang), Dansatradar 214 Tegal diwakili Mayor Lek Hendra Krisdianto (Kadisops Satrad 214 Tegal), Danlanal Tegal diwakili Letda Laut (KH) Rudi Hartono A.md (Danposal Tanjungsari), Formkopimca Watukumpul, Danramil dan Pa Staf jajaran Kodim 0711/Pemalang serta Tamu Undangan.

Tim Wasev beserta rombongan bergerak menuju balai Desa Tambi untuk menerima paparan Dansatgas TMMD 122 Kodim 0711/Pemalang Letkol Inf Muhammad Arif S.Hub., Int., sekaligus memberikan arahan.
Di momentum ini, Brigjen TNI (MAR) Bambang Hadi Suseno S.E., M.M.,juga memberikan bantuan Sosial kepada anak Yatim Piatu, anak – anak penghafal Qur’an (hafiz Qur’an) serta memberikan bantuan bahan kontak kepada warga desa Tambi yang membutuhkan. (Pen0711).

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top